TEROPONGTIMEINDONESIA - MAKASSAR - Komunitas Makassar Bersih (Kombes) berbagi sedekah di sejumlah titik di dalam wilayah Kota Makassar, Jumat 24 Agustus 2019.
Mulai dari Sedekah Jumat Kombes (Sejuk) kepada Lansia di Kelurahan Rappokalling Kecamatan Tallo, Kemudian Sedekah Air mineral (SA'IR) di Masjid Babul Jannah Maccini dan Sedekah Makanan untuk Masyarakat (SMART) di Perempatan Lampu Merah PLTU Kelurahan Tello Baru Kecamatan Panakkukang.
Ketua Umum Pusat Kombes, Aspiannor Masrie mengatakan beberapa program yang dijalankan di hari Jumat ini merupakan program rutin setiap pekannya.
" Donasi dari para sahabat kombes kami salurkan pada hari Jumat dan hari-hari lainnya, untuk berbagi kepada warga makassar yang membutuhkan", Ujarnya.
Aspiannor juga memaparkan Ada beberapa program lain dari Kombes yang dijalankan secara kontinue.
" Kami sudah buat protokol kerja Kombes, ada kegiatan harian, pekanan, bulanan dan tahunan. Bagi yang ingin berpartisipasi dan berdonasi silahkan menghubungi pengurus kombes yang ada di kecamatan masing-masing", Jelasnya.
(IRWAN)
Tidak ada komentar